Beberapa hari belakangan perhatian
gue sempat tersita sama handphone yang memiliki warna casing yang berkilauan,
beberapa kali tuh ponsel wara-wiri di timeline instagram gue.
Gak tahan karena penasaran saat waktu luang gue coba klik dan baca
deskripsinya, o..ow ternyata itu adalah Ponsel Honor Keluaran Terbaru dengan
seri HONOR 10 Lite yang dibuat dari delapan lapisan bahan berkilauan untuk efek
visual yang memesona. Untuk masalah pilihan warna Honor menawarkan 2 pilihan warna
gradienya itu warna Sky Blue dan
Midnight Black klasik.
HONOR 10 Lite dengan menawarkan fitur kamera depan 24 MP. Yang
merupakan fitur utama Honor 10Lite, juga didukung oleh pengenalan AI 8 skenario
dan beberapa opsi pencahayaan. Kamera depan ini juga didukung oleh kompensasi
eksposur teknologi fusi cahaya 4-in-1, yang membuat gambar selfie lebih detail,
indah dan lebih jelas, baik diambil pada siang atau malam hari. Jika itu tidak cukup,
HONOR 10 Lite juga didukung oleh pengenalan wajah 3D dan fungsi kecantikan AI
yang memungkinkan perangkat untuk menyesuaikan efek kecantikan berdasarkan usia,
jenis kelamin, dan warna kulit.