Jun 2, 2018

PLN Terangi Negeri Bersama Lissa

Pernah gak ngerasain pas lagi ngetik kerjaan, terus tiba-tiba listriknya padam! malah belum sempat disave lagi! duh pasti kesel banget deh. Kenapa sih kok listriknya padam tanpa pemberitahuan? Gitu kira-kira yang ada dipikiran kita.

Namun akhirnya rasa penasaran gue terjawab saat menghadiri acara buka puasa bersama dengan PLN di salah satu Hotel di Jakarta beberapa waktu lalu. Pada kesempatan itu peserta juga boleh banget loh bertanya bahkan curhat mengenai masalah listrik di tempat tinggalnya dan dijawab langsung oleh Sofyan Basir Direktur Utama PLN.


Sofyan Basir Direktur Utama PLN

Penyebab listrik yang padam itu ternyata ada beberapa faktor seperti, kurangnya pasokan listrik, adanya perbaikan atau bisa jadi karena adanya bencana alam, atau gardu terbakar. Loh kok bisa? 


Iyalah bisa! kalo sampai ada gardu yang terbakar itu pertanda bahwa kapasitas listriknya sudah melebihi kapasitasnya, sudah tua, atau bisa jadi karena jaringan.

http://www.emocutez.comSaat ini kalo secara umum sih gak perlu khawatir, karena ketersediaan listrik kita masih dalam kondisi aman dan stabil. Tahun 2015 Indonesia sempat defisit listrik, pemadaman yang dulu selalu terjadi di daerah seperti Sumatera Utara,  sekarang telah digantikan oleh cadangan yang memadai. Memasuki tahun 2017 cadangan daya listrik kita sudah mencapai 30%, kecuali di Lampung, Batam dan sebagain Sumatera Selatan.

Menurut data dari survey Easy Of Doing Business-EODB oleh World Bank. Di tahun 2015, Indonesia menduduki peringkat 78 dalam kategori kemudahan mendapatkan listrik. Kemudian melesat jauh  pada peringkat 38 di tahun 2018 ini!

Nah yang menjadi tantangan PLN saat ini adalah menekan naiknya harga listrik, meski harga kebutuhan lainnya naik, namun harga listrik tidak boleh naik, caranya dengan kerjasama dengan subsidi pemerintah serta gemar meningkatkan Energi Baru Terbarukan (EBT) yang berasal dari panas bumi, air, angin, biogas, matahari dan sebagainya.



PLN juga terus melakukan pembangunan infrastruktur seperti:

-Pembangunan Pembangkit (35k MW)
-Transmisi
-Gardu Induk
-Distribusi

Loh kenapa sih penambahan gardu gak dari dulu aja dilakuin? Weits ini ternyata terkendala dengan pembebasan lahan guys yang mengacu pada NJOP!



Terus nih kalo lagi di jalan liat ada galian kabel PLN yang berseliweran dan berantakan tidak semestinya, kalian bisa loh berkontribusi menjadi pengawas dan melaporkannya pada PLN.

Caranya gimana? Wahai kaum mileneal, caranya gampang banget, tinggal cekrek, apalod terus kasih tahu deh lokasinya dimana kemudian mention ke @pln_123
http://www.emocutez.com

Supaya hal tersebut bisa ditindaklanjuti sesegara mungkin karena nih yah yang harus kalian tahu, Sesungguhnya dalam kerjasam PLN dengan kontraktor-kontraktor terpilih dalam mengerjakan penggalian kabel, lokasi yang dijadikan tempat penanaman kabel harus dibuat mulus kembali sama seperti sebelum digali. Jadi kalo sampe nemu jalan yang rusak akibat penanaman kabel PLN, kontraktornya mesti ditegur.



PLN juga kini gencar loh dengan program LISSA, iish siapa sih dia? Buat jomblowan mohon maap! LISSA bukan cewek, jadi tidak bisa dijadikan target sasaran dari panah asmaramu hahah.

http://www.emocutez.comLISSA merupakan suatu program PLN alias Listrik Desa. Seperti yang kini sedang berjalan di Kalimantan dan juga Papua.

Ada dua desa yang berjarak sekitar 44 km dari Kota Balikpapan yakni desa Desa Beringin Agung dan Desa Bukit Merdeka di Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Ini merupakan salah satu lokasi proyek LIStrik deSA (LISSA) yang dirampungkan pada 26 Desember 2017. Proyek yang dimulai pada Oktober 2017 ini diresmikan bersamaan dengan 20 titik listrik desa lainnya di Kalimantan Timur.



http://www.emocutez.comSebelum listrik PLN masuk desa, warga mendapatkan listrik dari bantuan perusahaan tambang yang beroperasi di sekitar pemukiman penduduk. Saat itu warga harus membayar iuran sebesar Rp 100.000 – 250.000 per bulan untuk menikmati listrik yang hanya menyala paling lama 4 jam.

Belum lagi listrik tersebut tidak jarang padam, sehingga warga tidak sepenuhnya menikmati listrik. Oleh karena iti, masuknya listrik PLN ke desa-desa disambut sangat baik oleh warga. Saat ini 100% atau sejumlah 1.520 desa sudah berlistrik. Desa ini tersebar di Kaltim sebanyak 1.038 desa dan Kaltara sebanyak 482 desa.

Listriknya sendiri disuplai penuh oleh Sistem Kelistrikan Mahakam, yakni sistem kelistrikan yang memasok listrik untuk Balikpapan, Samarinda, Tenggarong dan Bontang. Pada April 2018, daya mampu Sistem Mahakam tercatat 484 MW dengan beban puncak berkisar 370 MW. Angka daya mampu tersebut belum termasuk dengan pembangkit-pembangkit yang saat ini dalam fase pemeliharaan untuk keandalan operasi jelang Ramadhan dan Idul Fitri.

No comments:

Post a Comment

Naek ke Genteng pake baju batik

batiknya dibeli di pulo gedong

Abang Ganteng dan Mpok yang cantik

kalo udah baca jangan lupa kasih KOMEN doonk